Wednesday, September 14, 2011

MENENTUKAN BATU PERMATA ASLI

BATU PERMATA ASLI


caranya membedakan permata asli dan imitasi itu? Simaklah beberapa tips yang saya berikan di bawah ini:
  1. Kaca itu bening, sedangkan batu alami kebanyakannya mengandung serat-serat di dalamnya.
  2. Sebagian orang awam mengira bahwa batu asli itu pecah, tapi sebenarnya hanya serat-serat alami batu. Jarang sekali ditemukan batu permata alam yang bersih tanpa serat.
  3. Coba tempelkan permata itu ke pipi anda. Apakah terasa dingin? Kalau terasa dingin ini bisa merupakan satu ciri bahwa permata anda itu asli.
  4. Berat. Coba bandingkanlah permata asli dan tiruan, pasti permata asli lebih berat dari permata palsu.
  5. Bila permata anda itu adalah berlian, maka untuk membuat anda benar-benar yakin akan keasliannya, maka anda bisa menggunakan alat testing berlian. Sebagian besar penjual menyediakan alat ini.
  6. Bila anda masih ragu-ragu juga, sebaiknya bertanyalah kepada ahlinya demi keselamatan anda.
Hanya ini saja cara membedakan permata asli dan imitasi yang saya ketahui berdasarkan pengalaman saya selama belasan tahun berjualan permata di Martapura.
Imitasi telah merambah hampir semua kebutuhan dalam kehidupan sehari-hari. Silakan sebutkan satu saja kebutuhan manusia yang tak ada imitasinya. Sangat sulit, bukan? Ini menunjukkan betapa bentuk imitasi telah merambah pada hampir seluruh aspek kebutuhan manusia sehari-hari. Akibatnya, jika tanpa pengetahuan yang memadai untuk secara pasti menentukan mana yang asli dan mana yang imitasi, kita sendiri yang akan kenah getahnya.
Apalagi jika yang harus dinilai antara yang asli dan imitasi benar-benar sama, seperti batu permata misalnya. Hanya orang-orang tertentu saja yang mengetahui mana batu permata asli, dan mana yang imitasi. Namun, bukan berarti pengetahuan tentang batu permata ini tidak bisa dipelajari.
Ketidak tahuan masyarakat awam bahkan para penggemar batu permata, mengenai mana yang asli dan mana yang palsu, menjadi lahan subur untuk berkeliarannya para penjual yang tidak bertanggung jawab alias penipu berkedok penolong, yang pura-pura memberi advis konsultasi gratis. Ujung-ujungnya menjual batu permata yang katanya asli, tapi palsu.
Seorang pedagang batu permata yang telah lama berkecimpung dalam jual beli batu permata, sering mengeluhkan adanya kasus-kasus penipuan seperti ini. Seorang konsumen datang menawarkan batu permata yang katanya asli, dibeli dari seorang kolektor batu permata. Padahal setelah dicek, ternyata batu permata tersebut "aspal", kelihatan asli, tapi sebenarnya palsu.
Cara yang sederhana dan gampang untuk mengetahui batu permata asi adalah dengan menempelkan batu tersebut ke pipi. Kalau terasa dingin, ini bisa jadi salah satu ciri bahwa batu permata tersebut memang asli. Tapi itu bukan satu-satunya ciri.
Dari timbangannya. jika Anda telah sering memegang batu permata, juga bisa menjadi indikasi. Jika terasa lebih berat untuk ukuran batu sebesar yang Anda pegang, maka bisa dipastikan kalau batu permata itu memang asli. Tapi kalau untuk ukuran sebesar batu yang Anda pegang itu terlalu riangan, Anda harus mulai hati-hati, jangan-jangan memang palsu.
Khusus untuk batu permata Merah Delima, keasliannya bisa diketahui dengan gampang, yaitu dengan mencelupkannya ke dalam gelas bening berisi air. Jika ketika dicelupkan air di dalam gelas tersebut berubah menjadi warna merah, bisa dipastikan itulah batu Merah Delima asli. Tapi seiring perkembangan jaman, hal ini bisa saja dimanfaatkan para penipu dengan menambahkan zat pewarna pada batu tersebut. Untuk mengetesnya, coba celupkan berulang-ulang, lalu gosok dengan kain dan celupkan lagi. Hal ini perlu dilakukan untuk menghilangkan efek zat pewarna buatan.
Batu permata, apa pun namanya tetap mengandung serat di dalamnya. Berbeda dengan kaca yang menjadi bahan imitasi batu permata, bening tanpa serat. Jadi, apabila Anda melihat batu permata asli itu berserat, bukan berarti batu tersebut pernah jauh dan pecah. Itulah serat alami yang dikandung batu permata asli. Kalau tidak ada serat, bisa dipastikan batu permata itu memang palsu.
Untuk mengetahui batu berlian, lebih baik memang langsung dites saja menggunakan alat pengecek keaslian berlian. Biasanya beberapa pedagang batu permata, punya alat ini.
Yang terpenting adalah jangan sampai malu bertanya, karena akan sesat menentukan batu permata yang asli.

Batu Kecubung

Batu kecubung atau ametist merupakan jenis batuan mineral kuarsa. Batu kecubung merupakan batu lahir bagi seseorang yang lahir di bulan Februari. Batu kecubung biasanya berwarna ungu sampai merah muda. Dalam sejarah, ungu merupakan warna yang digunakan oleh raja, ratu, dan anggota keluarga kerajaan lain. Karena itulah, para penguasa sering memiliki berlian yang terbuat dari batu kecubung.
Umum
Kategori Varietas mineral
Rumus kimia Silika (silikon dioksida, SiO2)
Identifikasi
Warna lembayung
Sifat kristal prisma segienam dalam piramida segienam (khas)
Sistem kristal rhombohedral kelas 32
Pengembaran kristal hukum Dauphine, hukum Brasil, dan hukum Jepang
Bersihan Tidak ada
Fraktur Konkoid
Skala Mohs kekerasan 7–lebih rendah dalam varian tak murni
Kilauan Seperti kaca/mengkilap
Indeks bias nω = 1,543–1,553 nε = 1,552–1,554
Sifat optik Uniaksial (+) (Positif)
Bias-ganda +0,009 (interval B-G)
Pleokroisme Tidak ada
Cerat Putih
densitas relatif 2,65 konstan; bervariasi pada varian tak murni
Titik lebur 1650±75 °C
Kelarutan tidak larut H2O
Diafaneitas Transparan hingga translusen
Karakteristik lain Piezoelektrik
Kecubung atau juga dikenal dengan nama Amethyst adalah sebuah batu permata berwarna ungu yang sangat bagus. Variasi warna dari Kecubung adalah ungu, lilla, lembayung muda. Kualitas yang terbaik adalah yang terlihat transparan/tembus pandang. Kadang Kecubung berkualitas rendah yang telah melalui proses pemanasan, diakui dan dijual sebagai Citrine. Batu perhiasan ini sering diberikan sebagai simbol dari ketulusan hati, rasa nyaman dan kedamaian hati.
Kecubung adalah batu perhiasan yang mempunyai mempunyai skala kekerasan Mohs 7 (Termasuk Batu Mulia Tanggung).
Warna ungu adalah warna tradisi kerajaan, sehingga, batuan kecubung, si ungu kerajaan, telah digunakan dan digemari dari sejak tercatatnya ’tentang kerajaan’ pada pustaka sejarah bumi.
Warna ungu di kerajaan-kerajaan, banyak diwujudkan lewat pemanfaatan batuan kecubung si ungu kerajaan, dalam berbagai desain indah serta perhiasan yang sangat indah, menjadi simbol dari kekayaan serta kekuatan monarkhi dan pengendalian hukum.
Salah satu mahkota kerajaan inggris, menggunakan butir-butir batuan kecubung pilihan yang sangat indah, dan juga merupakan batu perhiasan yang sangat digemari kerajaan Mesir / Egypt. Banyak kerajaan-kerajaan dengan karya seni nya yang tinggi, menggunakan batu kecubung sebagai pilihan.
Abad sekarang ini , kecubung (amethyst) tetaplah merupakan batuan yang indah dan untunglah, cukup mudah ditemukan dengan harga terjangkau untuk dimiliki.
Batuan kecubung aseli, dengan berbagai variasi warna ungu (dari ungu muda hingga ungu tua), dalam berbagai variasi potongan (cutting) yang indah, atau bongkahan yang mempesona, dapat ditemukan dipasaran, untuk dimiliki atau dikagumi. Bongkah batuan kecubung yang memiliki kharisma, keindahan maupun nilai seni yang khas, banyak dimiliki oleh kolektor, penggemar, pencinta seni, maupun museum-museum yang mengkoleksi benda sejarah serta benda seni.
Ragam dasar batuan kecubung
Variety of Quartz, SiO2
· Jenis batuan Quartz
· Ubsur kimia : SiO2
· Dipergunakan : batu perhiasan dan batu ornamen
· Warna : ungu, bervariasi dari ungu muda hingga ungu tua (gelap)
· Index refraksi : 1.544 - 1.553
· Kekerasan : 7
· Sistim kristal : trigonal

Batu Permata

Batu Permata

Batu permata adalah sebuah mineral, batu yang dibentuk dari hasil proses geologi yang unsurnya terdiri atas satu atau beberapa komponen kimia yang mempunyai harga jual tinggi, dan diminati oleh para kolektor. Batu permata harus dipoles sebelum dijadikan perhiasan.
Di dunia ini tidak semua tempat mengandung batu permata. Di Indonesia hanya beberapa tempat yang mengandung batu permata antara lain di provinsi Banten dengan Kalimayanya, di Pulau Kalimantan dengan Kecubungnya (amethys) dan Intan (berlian). Batu permata mempunyai nama dari mulai huruf a sampai huruf z yang diklasifikasikan menurut kekerasannya yang dikenal dengan Skala Mohs dari 1 sampai 10. Permata yang paling diminati di dunia adalah yang berkristal yang selain Berlian adalah Zamrud, Ruby, Safir dan Mata kucing.

 

Beberapa macam batu permata :

  • Akik...........agate dan jenis jasper,
  • Akuamarin .....aquamarine.
  • Ametis\kecubung.....amethyst.
  • Biduri laut,moonstone kusus warna biru.
  • Batu biduri Bulan...putih/biru.....moon stone.
  • Batu Cempaka......topaz
  • Berlian...diamond.(intan yang diasah facet)
  • Delima......garnet
  • Giok.....jade
  • Intan.....bisa mentah bisa asahan.
  • Kuarsa......amethyst dan semua akik trmasuk didalamnya.
  • Mutiara.pearl.
  • Mata kucing...cat's eye,bisa crysoberyl(paling mahal),bisa garnet
  • Pirus..........turquoise
  • Safir.........sapphire
  • Zamrud..........emerald.
  • Ruby,(Mirah,termasuk Mirah Delima)
  • Opal,Kalimaya
  • Spinel
  • Bloodstone,batu akik darah
  • Tashmarine
  • Quattro

Batu permata yang belum ada nama Indonesia

  • Alexandrite / Chrysoberyl
  • Chrysocolla
  • Chrysoprase
  • Hematite........batu darah.
  • Jasper..........merah=hati ayam,hijau-badar lumut.
  • Kunszite
  • Lapis Lazuli
  • Malachite
  • Obsidian
  • Olivine=peridot.
  • Pyrite=pirit
  • Tanzanite
  • Tourmaline
  • Zircon

ASTERISM

APA YANG DIMAKSUD ASTERISM/STAR
Adalah Phenomena atau "Realita Keunikan" yang dimiliki oleh batu permata ruby atau sapphire berupa terbentuknya garis bintang/star..,bisa 4,6,dan 12. Terbentuknya star tersebut secara ilmiah disebabkan oleh pantulan sinar pada jarum-jarum halus yang disebut rutiles pada ruby dan sapphire sehingga muncul garis2 bersilang...

PENGARUH SINAR PADA BATU PERMATA

PENGARUH SINAR PADA BATU PERMATA    
Semua batu permata yg berkualitas tinggi maupun yang berkualitas rendah membutuhkan sinar untuk memantulkan atau membiaskan performa keindahan yang dimiliki oleh batu permata tsb...Pantulan sinar itulah yang disebut "Luster" Sebagai contoh,luster dari berlian pasti jauh lebih tinggi dibanding luster dari batu turquise(pirus). Pantulan sinar juga dapat menimbulkan efek khusus yang disebut "Phenomena". Phenomena pada ruby dan sapphire disebet "asterism/star..,pada cat eye disebut "chatoyancy"..,"play of color" pada batu opal...,"change color" pada batu alexandrite..."orient" pada mutiara dll,yang semuanya adalah merupakan potensi unggul dari masing2 batu permata yang hanya bisa muncul karena bantuan media "sinar"...Baik sinar matahari maupun sinar lampu.

CHATOYANCY

APA YANG DIMAKSUD DENGAN CHATOYANCY

Adalah Phenomena atau "Realita Keunikan" yang dimiliki oleh batu Cat Eye berupa garis/tali melintang vertikal di permukaan batu permata yang selalu bergerak lurus kekiri dan kekanan saat digerak-gerakkan. Secara ilmiah chatoyancy tersebut terjadi karena disebabkan oleh pantulan sinar pada serabut2 halus atau pipa2 sangat halus yang letaknya sejajar.

HARGA BATU PERMATA

HARGA BATU PERMATA

STANDARD HARGA BATU PERMATA
"...BATU PERMATA TIDAK ADA STANDARD HARGANYA...!!!"
BENARKAH....??!!
YACH....,STATEMENT TERSEBUT YANG HINGGA SAAT INI DIPAKAI OLEH PARA PEDAGANG BATU PERMATA SEBAGAI "SENJATA AMPUH" GUNA MENARIK MINAT UNTUK MEMBELI.....,BAHWASANYA KELANGKAAN DAN KEUNIKAN SEBUAH BATU PERMATA MERUPAKAN VARIABEL YANG SANGAT "RELEVAN DAN LOGIC" BUAT MENDONGKRAK HARGA BATU PERMATA.........
MENURUT PERJALANAN PENGALAMAN KAMI DALAM KAPASITAS SEBAGAI PEMBELI...,STATEMENT TERSEBUT DIRASAKAN "BENAR" PADA AWALNYA.....DAN CEPAT ATAU LAMBAT MENJADI "TIDAK BENAR" PADA SUATU WAKTU DAN MOMENT BERIKUTNYA JIKA PADA AKHIRNYA KITA MENEMUKAN SEBUAH COMPARABILITY DAN EXPERIENCE.......
JADI JELAS SUDAH BAHWA UNTUK MENGETAHUI STANDARD HARGA BATU PERMATA MESTI ADA "COMPARABILITY DAN EXPERIENCE"......,SEHINGGA PERTIMBANGAN KUALITATIF BISA LEBIH DIIMBANGI DENGAN PERTIMBANGAN KUANTITATIF....,YANG TADINYA "TIDAK ADA STANDARD HARGANYA" BISA JADI LEBIH TAHU STANDARD HARGANYA......,YANG PADA AKHIRNYA RESPONS KEPUASAN/APRESIASI KITA TERHADAP BATU PERMATA YANG KITA BELI TIDAK BERSIFAT IMPULSIF..........!!
JADI...,APAKAH BATU PERMATA YANG KITA MILIKI SAAT INI DIDAPAT DENGAN STANDARD HARGA YANG BENAR.....??!!
JAWABANNYA ADALAH TERGANTUNG DARI TINGKAT EXPERIENCE KITA SENDIRI DAN ADA TIDAKNYA COMPARABILITY.....